Cahaya itu diatas cahaya…

Menerangi jalan menuju cinta-Nya



Sabtu, 27 April 2013

Sebuah ucapan

Oke, sekarang detik ini saya cuma mau ngucapin terimakasih, syukron xie xie, kamsa hamida, merci, thank you, arigato, dan ucapan terima kasih lainnya (seandainya saya bisa tulis semua kata tersebut) kepada seseorang yang saya kenal lewat tulisan2nya.

Makasih banyak Tere Liye atas pemahaman hidup yang udah anda tuliskan melalui novel, cerpen, notes, status Fb anda. Memang tak semua karya anda saya baca, beberapa memang tapi semua itu menggambarkan  cara pandang tentang kehidupan dari sudut yang berbeda. Dari seseorang yang menganalisa banyak hikmat yang berserak dan mencoba mengais janji-janji kehidupan yang akan selalu baik bagi orang yang mencoba belajar menemukan kebenaran bahwa hakikatnya bahagia dan sedih / sehat dan sakit adalah standar dari sisi manusia.

Rasa sakit, harapan, penantian, penolakan, kekecewaan, bahagia, susah, senang, lara, tertawa, bagaimanapun gejolak rasa itu hadir, kitalah yang mengemasnya, membungkusnya  menjadi sebuah kado indah untuk kita pada sebuah ruang di sudut hati terdalam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar